Bagi peternak domba yang mengalami domba yang baru melahirkan harap waspada, selalu perhatikan perkembangan anak domba anda. Awasi secara ketat, apa anak domba tersebut bisa menyusui pada induknya dengan teratur. Bayi domba minimal menyusui pada induknya 4x dalam wakut 24 jam. Biasanya anak domba yang sehat akan bisa berjalan beberapa jam kemudian. Tetapi apa bila anak domba tidak lekas bisa berdiri dalam beberapa jam atau bahkan berhari-hari anda wajib curiga. Ada kemungkinan anak domba anda mengalami kelainan. Berikut beberapa cara yang bisa di coba untuk menganggulangi anak domba yang susah berdiri.
- anak domba dibantu menyusui pada induknya, karena susu induk yang pertama mengandung zat yang sangat penting untuk kesehatan bayi domba.
- apabila cara diatas susah coba peras susu induknya di tampung ke dalam dot atau jarum suntik yang di buang jarumnya untuk diberikan kepada bayi domba.
- bantu anak domba minum air gula kelapa di campur air parutan kunir menggunakan dot, karena ada kemungkinan susu pada induk domba kurang mencukupi kebutuhan susu anak domba.
- beri anak domba dengan madu di campur kalsium cair yang banyak tersedia di pasaran yang diseduh air agar mudah di telan oleh bayi domba.
- ajak berjemur bayi domba, jangan taruh bayi domba pada kandang yang dingin.
- berikan susu skim khusus untuk bayi domba.
- dan yang paling akhir, panggil aja dokter hewan.