Pada musim kemarau bukan perkara yang mudah untuk mendapatkan bahan pakan hijauan, apa lagi di alam. Karena tumbuhan banyak yang meranggas, mengering dan mati. Untuk mengatasi hal tersebut beberapa peternak melakukan penyiraman dan beberapa yang lain membuat pakan fermentasi. Untuk peternak yang mempunyai lahan mungkin tidak terlalu risau, karena dipastikan sudah mempersiapkan tanaman pakan dalam jumlah yang cukup. Namun untuk peternak yang tidak mempunyai lahan pakan ternak jelas akan bingung, pusing tujuh keliling. Untuk menyiasati hal ini, peternak berupaya berinovasi membuat tanaman pakan dilahan buatan. Salah satunya dengan membuat tunas jagung dengan menggunakan wadah Loyang.
Inovasi tersebut dinamakan Green Fodder Maiza ( jagung ). Tahap pembuatan green fodder maize adalah sebagai berikut :
Cuci benih jagung, buang kotoran yang mengambang lalu rendam dengan air hangat kuku atau air dingin atau air plus mikroba 2 cc./ liter air. Perendaman selama 12 jam ke atas ( minimal 12 jam ) selanjutkan tiriskan kemudian masukkan ke kantong plastik gelap atau ember dan tutup rapat selama 12 jam. Setelah keluar calon akar, sebarkan tipis satu shaf ( jangan bertumpuk ) dan tutup pakai plastik atau kain kaos sampai keluar bakal daun. Buka penutup dan lakukan penyiraman kontinyu. penyiraman boleh memakai alat siram apa saja bisa pakai semprot, bisa pakai gayung, yang penting praktis. lebih ringan dan praktis pakai pompa aquarium. kontruksi diatur sedemikian rupa agar air bisa sirkulasi naik turun bolak balik , sehingga bisa hemat air. Pada umur 6 HSS batang mulai merah. Pemanenan dilakukan apabila sudah memenuhi 10 x berat benih, atau ketebalan akar kira kira 5 cm. atau terserah anda tergantung keinginan. Sebelum dikasihkan ternak, fodder diangin anginkan dulu supaya akar bisa kering dari air, bukan kering dijemur.
Itulah sekilas gambaran percobaan dari kenalan saya. untuk nutrisi air, dia memakai urea 1 kg / 800 liter air. Kalau supergib (GA3) mahal, tidak usah memakai juga ga masalah, yang penting fodder ini dapat meringankan beban peternak sehingga
Belum ada data yang jelas mengenai nutrisi fodder dari jagung. Ruangan untuk produksi harus hangat , cukup sinar , dan air. Teman saya berapa suhu ideal untuk mempercepat pertumbuhan jagung. mungkin hasilnya akan berbeda beda disetiap tempat apabila produksi dilakukan di ruangan terbuka. Fodder solution Indonesia dari bahan baku organik yang lebih mudah didapatkan, namun tetap memberikan hasil yang baik terhadap ternaknya.
masih bisa melakukan aktifitas bekerja.