70% dari tubuh manusia adalah air, oleh karena itu yang perlu kita
minum adalah air. Tahukah anda ternyata air yang kita minum jenisnya
berbeda-beda. Ada yang menyehatkan ada yang tidak menyehatkan sama sekali. Dan
tanpa kita sadari perbedaan kandungan yang terdapat dalam air yang kita minum
memberi pengaruh terhadap tubuh kita. Saat ini beredar anggapan bahwa air yang
sehat untuk kita konsumsi adalah air kosong atau lebih dikenal sebagai air
demineral. Padahal berdasarkan penelitian air yang baik untuk kita konsumsi
justru sebaliknya, air yang sehat adalah air yang mengandung mineral.
Berikut beberapa alasan mengapa air kosong atau air demineral
tidak baik untuk kita konsumsi.
Penjelasan mengenai air kosong atau air demineral
Air kosong atau air demineral adalah air yang tidak mengandung mineral,
menurut badan kesehatan dunia (WHO) dalam sebuah studinya pada tahun 2004 air
demineral bukan air yang ideal untuk kita konsumsi. Karena air kosong atau air
tanpa mineral pada mulanya dibuat untuk memenuhi kebutuhan industrial. Seperti
air untuk keperluan laboratorium, air untuk pembuatan air aki, dan air
pendingin radiator. Sehingga sudah jelas sekali kalau pada mulanya air
demineral bukan untuk dikonsumsi oleh kita. Sementara itu masih dari hasil
studi yang sama bahwa air yang dibutuhkan oleh tubuh kita air yang mengandung eSsensial
untuk membantu berbagai macam proses didalam tubuh kita.
Memang selama ini yang kita ketahui bahwa tubuh kita dapat memperoleh
mineral yang cukup dari makanan saja. Padahal yang benar menurut studi WHO
mineral dalam air dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan mineral dalam tubuh kita
yang tidak terpenuhi dari makanan. Apalagi mineral dalam air lebih cepat
diserap oleh tubuh kita. Perlu anda ketahui banyak sekali manfaat mineral
essensial bagi tubuh, antara lain ada fluorida yang berperan membantu kesehatan
gigi. Selanjutnya magnesium dan kalsium (Mg dan Ca) membantu menjaga
kesehatan jantung dan pembuluh darah. Serta zink membantu kesehatan dalam otak
kita. Makanya badan kesehatan dunia (WHO) menyarankan kita untuk
meminum air yang mengandung mineral minimal 2 litar dalam sehari (setara dengan
8 gelas). Itu juga sesuai dengan anjuran kementerian kesehatan Indonesia.
Menurut badan kesehatan dunia atau WHO kalau kita mengkonsumsi air
kosong air yang tidak mengandung mineral akibat dalam jangka panjang maka tubuh
kita akan mengalami defesiensi mineral yaitu peningkatan jumlah mineral yang
keluar tubuh kita bersama air seni. Sedangkan asupan mineral yang masuk kedalam
tubuh kita tidak memadai. Akibat kekurangan kadar mineral dalam tubuh akan
diikuti kekurangan kadar kalsium dan magnesium yang berperan penting untuk
kesehatan otot, tulang serta jantung.
Setelah kita mengetahui hal ini apakah anda masih mau mengkonsumi air
kosong atau air yang tidak mengandung mineral?. Saya sarankan kita mengkonsumi
air mineral demi kesehatan tubuh kita.